Membandingkan Paket Telpon / Nelpon All Operator Satu Bulan dari Provider Telkomsel Indosat XL dan Tri
![]() |
Di era smartphone atau gadget sekarang ini memang kebutuhan untuk melakukan panggilan dengan pulsa telpon sudah mulai berkurang, sekarang berada di jamannya semua panggilan dilakukan menggunakan internet melalui aplikasi, misalnya yang sekarang popular adalah aplikasi WhatsApp, Line, Skype, Telegram dan masih banyak lagi lainnya. Tapi kadang belum semua orang mendapatkan sinyal internet yang baik, misalnya saja pada daerah provinsi di luar pulau jawa, walaupun kadang di pulau jawa pada daerah di luar kota kota besar masih sama juga susah untuk mendapatkan sinyal internet yang baik.
Tentu tidak ada artinya paket data internet dan aplikasi yang berfungsi dapat melakukan panggilan telpon pada keadaan sinyal internet yang kurang baik. Bagi kalian yang sering melakukan panggilan telpon, ada baiknya untuk mempertimbangkan tulisan saya kali ini, paket telpon yang saya akan ulas pasti lebih hemat jika di bandingkan kalian melakukan panggilan dari pulsa telpon biasa atau tanpa paket telpon. Berikut ini adalah daftar paket telpon beserta daftar harganya.
1. Paket Telpon Telkomsel Talkmania
*Talkmania All Operator 200 Menit
- Telpon all operator 200 menit
- Masa aktif 30 hari
Harga Rp. 62.000,
*Talkmania All Oprator 300 Menit
- Telpon all operator 300 menit
- Telpon ke sesame Telkomsel 600 menit
- SMS ke sesame Telkomsel 1000 SMS
- Masa aktif 30 hari
Harga Rp. 92.000,
2. Paket Telpon Indosat Ooredoo
*Indosat Nelpon All Operator 225 Menit
- Telpon all operator 225 menit
- Masa aktif 30 hari
Harga Rp. 65.000,
*Indosat Nelpon All Operator 325 Menit
- Telpon all operator 325 menit
- Masa aktif 30 hari
Harga Rp. 85.000,
*Indosat Nelpon All Operator 600 Menit
- Telpon all operator 600 menit
- Masa aktif 30 hari
Harga Rp. 135.000,
3. Paket Telpon XL
*Paket Nelpon XL 325 Menit
- Telpon 250 Menit all operator
- Masa aktif 30 hari
Harga Rp. 75.000,
4. Paket Nelpon Tri
*Nelpon Tri ++ ke Semua Operator
- Telpon all operator 65 menit
- Masa aktif mengikuti masa aktif kartu (tidak hangus)
Harga Rp. 40.000,
*Tri Bebas Bicara 250 Menit
- Telpon all operator 250 menit
- Operator negara lain Singapura, Amerika Serikat, Tiongkok, Malaysia, Hong Kong, India dan Thailand
- Masa aktif 30 hari
Harga Rp. 50.000,
Kalau di pertimbangkan dari harga dan durasi menitnya, pasti paket Bebas Bicara 250 Menit dari Tri memiliki banyak keunggulan, namun seharusnya juga provider memperhatikan layanan dan jangkauan sinyal mereka. sekian ulasan daftar harga paket telpon / paket nelpon dari berbagai operator, keputusan untuk menggunakan paket yang mana ada di kalian.
Posting Komentar untuk "Membandingkan Paket Telpon / Nelpon All Operator Satu Bulan dari Provider Telkomsel Indosat XL dan Tri"
Posting Komentar