Menggunakan Playlist M3U Untuk Menonton Channel IPTV Dengan VLC di Linux Ubuntu

Pada kesempatan sebelumnya saya pernah membahas bagaimana Cara Membuat Playlist M3U Untuk Streaming di Aplikasi IPTV Pada Receiver Parabola atau Satellite. Setelah kalian selesai membuatnya, tentunya jika kalian ingin menonton channel yang ada didalam file playlist m3u, kalian harus menggunakan aplikasi pemutar IPTV. Salah satu aplikasi atau perangkat lunak yang mudah digunakan untuk menonton channel IPTV pada komputer di sistem operasi Linux Ubuntu adalah VLC. 

VLC adalah perangkat lunak / software / aplikasi yang berfungsi sebagai media player untuk beragam format audio dan video yang bersifat open source dan tersedia diberbagai sistem operasi desktop dan mobile. VLC merupakan aplikasi favorit bagi saya, saya sering menggunakannya di smartphone Android, desktop Linux Ubuntu Studio, Fedora, Ubuntu Mate dan Lubuntu maupun di desktop Windows. Langusung saja mari kalian simak bagaimana cara Menggunakan Playlist M3U Untuk Menonton Channel IPTV Dengan VLC di Linux Ubuntu sebagai berikut.

- Kalau VLC belum terpasang di Linux yang kalian gunakan, silahkan install terlebih dahulu. Silahkan cari di software center (misalnya Snap Store) kemudian pasang aplikasi VLC atau bisa dengan menggunakan perintah di terminal
sudo snap install vlc
- Setelah terpasang, buka aplikasi VLC, kemudian klik pada bagian media, kemudian pilih open network stream atau kalian bisa mengetikan shortcut keyboard (ctrl + n)


- Beralih kebagian File, pilih Add kemudian masuk ke folder direktori tempat dimana kalian menyimpan file m3u, pilih file m3u yang ingin kalian gunakan, lalu open kemudian pilih Play.

- Kalau kalian belum mempunyai file m3u, kalian bisa mengunduhnya Disini




- Setelah itu VLC akan menampilkan daftar channel dari playlist yang telah kalian buat. Selanjutnya kalian tinggal pilih channel mana yang akan kalian tonton. 

Sekian tutorialnya mengenai bagaimana cara Menggunakan Playlist M3U Untuk Menonton Channel IPTV Dengan VLC di Linux Ubuntu. Cukup mudah bukan. Kalau ada dari kalian yang tidak berhasil mengikuti tutorial yang saya tuliskan, silahkan isi pertanyaan kalian pada kolom komentar. Terima kasih

Indra
Indra Muslim, buruh, enterpreneur, menyukai teknologi yang berkaitan dengan komputer dan smartphone. Blog lama saya www.perfectminor.com (2012-2014), www.wpnewsid.com (2014-2018), www.perfectminor.id (2019-Sekarang)

Posting Komentar untuk "Menggunakan Playlist M3U Untuk Menonton Channel IPTV Dengan VLC di Linux Ubuntu"